Penjelasan Cat Motor dan Komposisi-nya



Pagiracingsport.com - Cat motor merupakan salah satu bagian terpenting dari penampilan motor itu sendiri. Warna cat motor yang dipilih mengartikan identitas motor tersebut atau konsep modikasi motor, jika dalam hal ini Agan seorang modifikator.

Bukan hal trend lagi, istliah "cat ulang motor", "airbrush motor", bahkan hingga "mengganti warna dasar cat motor".

Karena hal diatas yang PRS sebut udah biasa, kini kita masuk lebih dalam lagi gan mengenal cat motor.

Jadi seperti ini gan cat-cat motor itu, ya termasuk juga cat pabrikan motor.


Komposisi Cat Motor

Cat Khusus Motor ( Poly Urethane / Nitro Cellulose )

Belilah cat NC (Nitro Cellulose) atau PU (Poly Urethane), keduanya memiliki kualitas dan harga yang berbeda. Tinggal Agan sendiri yang tentukan.

Untuk cat NC, harga sangat terjangkau namun kualitas "pas-pasan" dan yang pasti bisa mudah ditemukan hampir seluruh toko cat pada umumnya.

Jika cat PU, kualitas seperti pabrikan, menutup pori-pori dengan sempurna. juga kilauan yang lebih wow. Namun ada harga yang harus dibayar untuk kualitas sebaik itu.

Untuk modifikator yang masih coba-coba, cat jenis NC sangat direkomendasikan.

Tidak hanya itu saja, tabel berikut bisa jadi patokan buat Agan juga.

#
KELEBIHAN Nitro Cellulose
KEKURANGAN Nitro Cellulose
1
Mudah digunakan
Kekuatannya yang relatif rendah
2
Penampilan finishing yang sangat indah
Lapisan film-nya mudah menguning
3
Relatif aman dan ramah lingkungan, murah pastinya.

Mudah terbakar

#
KELEBIHAN CAT PU
(Poly Urethane)
KEKURANGAN CAT PU
(Poly Urethane)
1
Lapisan film yang dihasilkan sangat kuat, keras, tahan gores, tahan larutan kimia, tahan terhadap air panas. Selain itu lapisan film yang dihasilkan mempunyai penampilan yang soft yang banyak disukai orang.
Polyurethane terdiri dari dua komponen yang harus dicampur dalam perbandingan yang tepat pada saat digunakan
2
Memiliki daya kilat yang tinggi dan daya lapis pori-pori bagus sehingga permukaan akan nampak lembut sempurna.
Cat PU memiliki pot life (waktu yang dibutuhkan saat pencampuran PU dengan hardener untuk menjadi keras) yang relatif pendek yaitu berkisar antara 2 sampai 3 jam saja, karena itu maka pencampuran bahan ini harus diperhitungkan dengan baik.
3
Merupakan versi ramah dari melamin sehingga tidak berbau dan perih dimata.
Cat PU ini membutuhkan waktu pengeringan yang lebih lama, sehingga membutuhkan waktu yang lebih lama dalam tiap tahap finishing-nya. Apalagi jika tidak mempunyai oven.

Dapat diringkas sebagai berikut gan !

#
PU(Poly Urethane)
NC (Nitro Cellulose)
1.
proses pengeringannya memakai oven
tingkat mengkilat tdak sebaik PU
2.
Tanpa teknik oven proses pengeringan memakan waktu lebih lama
cepat pudar
3.
dengan menggunakan teknik oven, proses pengeringan hanya butuh 60 menit saja
Tidak perlu menunggu lama, cukup beberapa menit mobil yang dicat bisa dipakai kembali.
4.
PU memiliki daya kilat yang tinggi
Tidak perlu menggunakan oven

Thinner

Seperti cat pada umumnya yang membutuhkan thinner. Gunakanlah thinner sesuai dengan tipe cat motor yang Agan beli. Jika cat NC belilah thinner yang sesuai dengannya, begitu juga cat PU.

Epoxy Filler

Untuk menyempurnakan finishing cat yang fungsinya melapisi kesuluruhan pori-pori hingga yang terkecil dan terhalus, fungsi utamanya agar cat tidak terlihat berkerak. Penampahan thinner ke epoxy filler dibutuhkan untuk mengencerkan agar mudah digunakan dengan spray-gun.

Epoxy filler, juga dilengkapi hardener (jika tidak, bisa dibeli terpisah). Fungsinya untuk mengeraskan.

Penambahan hardener cukup dilakukan saat digunakan mengecat saja.

Clear Coat

Sebagai finishing setelah pengeacatan, clear digunakan untuk memperkilau hasil akhir atau lebih tepatnya lapisan terluar cat motor Agan.

Clear coat sendiri umumnya berjenis PU maka pastikan membeli thinner berjenis PU juga, Rekomendasi PRS belilah sama merk antara clear dan thinner.

Rekomendasi Merk Cat Motor



Berdasarkan pengamatan keliling dunia maya, PRS mendapati merk yang bisa dikata "pasti oke" soal kualitasnya.

Berikut gan merk-merknya :
  1. Hitto
  2. Spieshecker
  3. Nippont Paint
  4. RJ London
  5. Glossy
  6. Pacigloss
  7. Blinken
  8. Asoka
  9. Proxy
  10. Dana Gloss
  11. Autolux
  12. Penta Super Gloss
  13. Coralux
  14. Steelgloss
  15. Kardilac
Tentu, cat diatas belum tentu yang terbaik. Jika Agan punya pengalaman soal cat "terbaik" bisa tulis di kolom komentar ya :)

Akhir kata patuhilah ketentuan hukum yang berlaku, yakni penggantian cat tidak diperbolehkan karena akan dianggap sebagai motor curian nantinya. Jadi pastikan sesuaikan dengan STNK Agan ya, hijau-ya-hijau hitam-ya-hitam, seperti itu hehehe....

(Baca disini gan : Tips Aman Modifikasi Motor)

Terima kasih gan sudah mampir, semoga ilmu dasarnya bermanfaat :)

Konversi KodeConversion EmoticonEmoticon

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
=)D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p
:ng